Dinas Kesehatan (Dinkes) menyerahkan dua ambulans pengadaan Dana Alokasi Khusus (DAK) 2020 Rp 792 juta.
Dua ambulans itu untuk Puskesmas Glumpang Baro dan Glumpang Tiga.
Dua ambulans ini diserahkan Sekda Pidie, H Idhami MSi, yang diterima kepala puskesmas di Dinkes Pidie, Rabu (2/12/2020).
“Dua ambulans yang diserahkan kepada Puskesmas hendaknya digunakan untuk pelayanan bagi masyarakat,” jelas Sekda Pidie, Idhami, kepada Serambinews.com, Rabu (2/12/2020).
Sekda mengingatkan ambulans dan sopir harus standby di puskesmas, sehingga saat adanya orang sakit bisa langsung dijemput.
Tak hanya itu, kata Sekda Pidie, kepala puskesmas harus menyosialisasi kepada warga, bahwa puskesmas memiliki ambulans.
“Dengan begitu warga mengetahuinya. Masyarakat tidak menggunakan becak membawa keluarganya yang sakit,” ujarnya.

Kepala Dinas Kesehatan Pidie, Effendi MKes, kepada Serambinews.com, Rabu (2/12/2020) menyebutkan, dua ambulans itu diberikan kepada Puskesmas Glumpang Baro dan Glumpang Tiga.
Ambulans lama di Puskesmas Glumpang Baro telah rusak, kini telah ditarik ke Dinkes Pidie.
Adapun ambulans di Puskesmas Glumpang Tiga telah hancur akibat kecelakaan lalu lintas.[]
(Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Dinkes Pidie Serahkan Ambulans untuk Puskesmas Glumpang Baro dan Glumpang Tiga, Ini Pesan Sekda, https://aceh.tribunnews.com/2020/12/02/dinkes-pidie-serahkan-ambulans-untuk-puskesmas-glumpang-baro-dan-glumpang-tiga-ini-pesan-sekda. Penulis: Muhammad Nazar / Editor: Mursal Ismail)